Workshop 2016 Analisis Biaya Satuan - Pada era jaminan kesehatan nasional (JKN) saat ini, dimana tarif layanan bagi pengguna BPJS Kesehatan telah ditetapkan secara fixed, maka fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) seperti puskesmas ataupun klinik pratama dan fasilitas kesehatan tingkat kanjutan (FKTL) seperti rumah sakit selain dihadapkan pada tuntutan mutu dan keselamatan pasien pada saat yang sama harus mampu menjamin tercapainya kinerja ; termasuk di dalamnya efisiensi biaya dalam penerapan system pembiayaan berbasis asuransi.
Workshop 2016 : Analisis Biaya Satuan Faskes Tingkat Pertama dan Tingkat Lanjutan di Era JKN
Untuk menjamin likuiditas dan kelangsungan pelayanan kesehatan, manajemen FKTP dan FKTL dalam era system pembiayaan berbasis asuransi harus mampu melakukan perhitungan dan analisis biaya yang akurat dengan dukungan system akuntansi biaya yang optimal, sehingga dapat diperoleh informasi biaya sebagai alat perencanaan,pengendalian dan pengambil keputusan ekonomi.
Clinical pathway dan system akuntansi biaya merupakan dua hal yang utama dalam implementasi JKN, tetapi masih banyak menajemen faskes terutama RS yang kesulitan dalam implementasinya dikarenakan pemahaman konsep biaya yang salah dan belum terbangunnya budaya akuntansi biaya pelayanan medis yang baik, disamping kurangnya kemampuan sumber daya manusia dalam teknis perhitungan.
Workshop sehari ini dikemas dan disampaikan dengan cara yang mudah dipahami, meskipun latar belakng peserta bukan dari profesi akuntansi dan keuangan.
Sangat disarankan agar peserta dapat membawa data-data pelayanan kesehatan minimal 3 bulan dalam tahun 2015 agar dapat memudahkan narasumber dalam membimbing peserta melakukan praktek atau latihan menghitung dan menganalisis baiya satuan.
Workshop sehari dengan tema perhitungan dan analisis biaya satuan (unit cost) untuk faskes tingkat pertama dan tingkat lanjutan di era JKN ini akan diselenggarakan pada tanggal 27 Februari 2016.
Pelatihan terbaru 2016 di Surabaya ini akan dilangsungkan di Luminoir hotel Jl. Jemursari No.206-208 Surabaya Tel(031)8485000.
Pembicara dalam seminar ini adalah Drs.Widartoyo, Ak.MM,M.Si,CPA,MA merupakan akuntan publik tersertifikasi, Divisi Akuntansi dan Keuangan PERSI Pusat, Pengurus ARSADA Pusat, Dewan Pengawas di beberapa RSUD, partner Akuntan publik KAP Drs.Thomas,Blasius,Widartoyo&rekan dan sekretaris Ikatan Akuntan Indonesia Jatim.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Workshop perhitungan dan analisis biaya satuan (unit cost) untuk faskes tingkat pertama dan tingkat lanjutan di era JKN, dapat menghubungi 087823738770 Bagir atau 085755169903 Alfan.
Pembicara dalam seminar ini adalah Drs.Widartoyo, Ak.MM,M.Si,CPA,MA merupakan akuntan publik tersertifikasi, Divisi Akuntansi dan Keuangan PERSI Pusat, Pengurus ARSADA Pusat, Dewan Pengawas di beberapa RSUD, partner Akuntan publik KAP Drs.Thomas,Blasius,Widartoyo&rekan dan sekretaris Ikatan Akuntan Indonesia Jatim.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Workshop perhitungan dan analisis biaya satuan (unit cost) untuk faskes tingkat pertama dan tingkat lanjutan di era JKN, dapat menghubungi 087823738770 Bagir atau 085755169903 Alfan.