Gatekeeper Concept

Gatekeeper Concept adalah konsep sistem pelayanan kesehatan dimana fasilitas kesehatan tingkat pertama yang berperan sebagai pemberi pelayanan kesehatan dasar berfungsi optimal sesuai standar kompetensinya  dan memberikan pelayanan kesehatan sesuai standar pelayanan medik.

Tujuan Implementasi Gatekeeper adalah mengoptimalkan peran fasilitas kesehatan tingkat pertama dalam sistem pelayanan kesehatan. Mengoptimalkan fungsi fasilitas kesehatan untuk memberikan pelayanan kesehatan sesuai dengan standar kompetensinya. Meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di fasiltias kesehatan tingkat lanjutan dengan  melakukan penapisan pelayanan yang perlu dirujuk sehingga mengurangi beban kerja rumah sakit. Menata sistem rujukan.  Meningkatkan kepuasan peserta dengan memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas.

Pelaksana Gatekeeper antara lain :
1. Puskesmas atau yang setara
2. Praktik dokter baik praktik perorangan maupun praktik bersama
3. Praktik dokter gigi baik praktik perorangan maupun praktik bersama
4. Klinik Pratama atau yang setara
5. Rumah Sakit Kelas D Pratama atau yang setara.


Empat Fungsi Pokok Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama Sebagai Gatekeeper adalah sebagai kontak pertama pelayanan (First Contact) Fasilitas kesehatan tingkat pertama merupakan tempat pertama yang dikunjungi peserta setiap kali mendapat masalah kesehatan. Pelayanan berkelanjutan (Continuity) Hubungan fasilitas kesehatan tingkat pertama dengan peserta dapat berlangsung secara berkelanjutan/kontinyu sehingga penanganan penyakit dapat berjalan optimal. Terwujudnya pelayanan paripurna (Comprehensiveness) Fasilitas kesehatan tingkat pertama memberikan pelayanan yang komprehensif terutama untuk pelayanan promotif dan preventif dan adanya koordinasi pelayanan (Coordination)Fasilitas kesehatan tingkat pertama melakukankoordinasi pelayanan dengan penyelenggarakesehatan lainnya dalam memberikan pelayanankesehatan kepada peserta sesuai kebutuhannya. Dokter yang bertugas berfungsi sebagai pengaturpelayanan (care manager).

Peran Penting Fasilitas  Kesehatan Tingkat PertamaDalam Sistem PelayananKesehatan
1. Fasilitas kesehatan tingkat pertama yang berfungsioptimal biasanya akan memberikan iuran kualitaskesehatan yang lebih baik kepada peserta
2. Fasilitas kesehatan tingkat pertama akanmengurangi beban negara dalam pembiayaankesehatan karena mampu menurunkan angkakesakitan dan mengurangi kunjungan ke fasilitaskesehatan tingkat lanjutan
3. Fasilitas kesehatan tingkat pertama terdistribusilebih besar dibandingkan dengan fasilitaskesehatan tingkat lanjutan sehingga aksesmasyarakat terhadap pelayanan kesehatan lebihtinggi.

Kompetensi FasilitasKesehatan SebagaiGatekeeper
a. Kompetensi yang wajib dimiliki oleh semuaGatekeeper adalah :Standar kompetensi dokter umum sesuai denganPeraturan Konsil Kedokteran Indonesia Nomor11 Tahun 2012 tentang Standar Kompetensi Dokter Indonesia yaitu pada kompetensi level 4A(kompetensi yang dicapai saat lulus dokter) dimanapada level tersebut dokter mampu mendiagnosisdan melakukan penatalaksanaan secara mandiridan tuntas.
b. Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh semuaGatekeeper adalah :

1) Standar Kompetensi Dokter Keluarga
2) Advance Trauma Life Support (ATLS)
3) Advance Cardiac Life Support (ACLS)
4) Sertifikat Keahlian Medis Endokrin
5) Pelatihan Kesehatan Kerja
6) Sertifikat Pelatihan Kesehatan Lainnya