Pendapatan BPJS Mencapai 8,5 Triliun

Pendapatan BPJS dari iuran premi kepesertaan BPJS sampai Triwulan pertama tercatat cukup besar. Dimana iuran peserta yang telah masuk dalam 3 bulan pertama tercatat Rp 8,5 Triliun. Meningkatnya pendapatan BPJS ini karena antusias masyarakat untuk ikut serta dalam Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Tercatat sampai dengan 4 April 2014 peserta BPJS mencapai 119 juta orang. Bila dibandingkan per 1 Januari 2014 yang mencapai 112 juta orang maka bulan April ini telah meningkat sebesar 6,16%. Peserta terbanyak merupakan limpahan dari kepesertaan Askes dan Jamsostek.

Untuk peserta non formal tercatat sebesar 1,5 juta jiwa dimana kepesertaaan non formal ini naik bila dibandingkan januari 2014 sebanyak 14.217 orang. Kenaikan kepesertaan BPJS ini juga mempengaruhi jumlah penerimaan iuran premi yang diterima oleh BPJS Kesehatan.

Berdasarkan realisasi jumlah penerimaan iuran peserta, BPJS Kesehatan menerima total iuaran berkisar Rp 8,5 triliun yang sebagian besar berasal dari iuran penerima bantuan sebesar Rp 4,9 triliun dan sub total iuran eks Askes sebesar Rp 2,5 triliun.