Sebuah rumah sakit terbaru dalam waktu dekat akan segera hadir di cikarang. Industri kesehatan saat ini memang menjadi ladang bisnis yang menjanjikan. Era BPJS telah mendorong beberapa investor untuk masuk dan berinvestasi didunia kesehatan yang tidak akan pernah mati. Seperti dirilis oleh tempo.co bahwa PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME).yang merupakan Emiten pengelola rumah sakit Omni mempunyai berencana untuk mendirikan sebuah rumah sakit baru dengan nilai anggaran US$30 juta.
Rumah sakit baru dengan kapasitas 300 bed itu rencananya nantinya akan dibangun di kawasan superblok The Oasis, Cikarang, Jawa Barat. Hal tersebut diutarakan manajemen Sarana Meditama Metropolitan Tbk dalam paparan materi yang disampaikan kepada bursa efek Indonesia. Luas bangunan rumah sakit terbaru cikarang itu diperkirakan mencapai 15.000 meter persegi.
Manajemen Sarana Meditama Metropolitan (SAME) menyatakan total investasi yang digunakan untuk membangun rumah sakit terbaru cikarang tersebut sekitar US$30 juta. Jumlah itu bila dirupiahkan hampir setara dengan Rp400 miliar. Dengan pembangunan rumah sakit baru ini maka SAME akan memiliki 3 rumah sakit dimana saat ini baru memiliki 2 rumah sakit yaitu RS Omni Pulomas dan RS Omni Alam Sutera.
Nantinya rumah sakit baru ini akan didukung oleh peralatan medis untuk heart centre, neuro surgery centre, orthopedic centre, minimal invasive surgery centre, radiology interventional, trauma centre, dan lain-lain. Selama kuartal I/2015, SAME membukukan pertumbuhan pendapatan sebesar 30,1% secara year-on-year dari Rp89,07 miliar menjadi Rp115,89 miliar. Laba bersih juga meningkat 18,31% dari Rp11,67 miliar ke posisi Rp13,81 miliar.